
Daftar isi konten
Pada artikel ini kita akan mengulik cara melihat peluang bisnis karena saat ini sudah banyak kaum muda yang sukses menjadi pengusaha. Banyak orang yang bermimpi memulai bisnis usahanya sendiri.
Dalam mendirikan bisnis usaha kita perlu mempertimbangkan modal dan sejauh mana kemampuan kita untuk mengembangkan bisnis tersebut.
Sebagai pemula, kita perlu mengetahui terlebih dahulu strategi untuk menemukan peluang bisnis.
Strategi untuk menemukan peluang bisnis disebut SWOT. SWOT adalah kepanjangan dari Strength, Weakness, Opportunities, Treat.
Merupakan metode perencanaan strategi yang digunakan untuk mengevaluasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman dalam bisnis.
1. Strength (kekuatan)
Strength merupakan analisis peluang usaha yang melihat dari sisi kelebihan-kelebihan produk yang ditonjolkan.Anda bisa mempertimbangkan hal-hal berikut ini untuk memulai bisnismu.
- Konsep gaya yang ditawarkan mengikuti tren terkini
- Harga pas di kantong bisa menjangkau semua lapisan masyarakat, tentu tanpa mengurangi kualitas bahan yang dipakai
- Tempat usaha yang strategis dan nyaman
- Memiliki website serta layanan delivery order
2. Weakness (kelemahan)
Weakness merupakan analisis peluang usaha yang dilihat dari kelemahan produk. Kelemahan-kelemahan ini akan menghambat berkembangnya usaha yang kita lakukan, biasanya berupa :
- Kurang bisa mempertahankan ketersediaan stock barang
- Modal yang dibutuhkan untuk mengembangkan bisnis masih kurang
- Besarnya modal yang dibutuhkan untuk membeli barang
- Belum adanya brand unggulan yang dapat dikenal luas
3. Opportunities (peluang)
Opportunities adalah memantau sekaligus menganalisa dari strength juga weakness sehingga mendapatkan suatu data yang dapat diimplementasikan dalam proses pemasaran. Antara lain:
- Permintaan pasar yang terus menerus ada, didukung oleh tren yang sedang marak baru-baru ini
- Masih jarangnya bisnis yang bisa memenuhi permintaan pasar
- Media sosial sebagai pendukung yang cepat untuk membantu pemasaran sesuai dengan target market.
4. Treat (ancaman)
Treat adalah ancaman yang mungkin akan dihadapi dalam proses usaha. Ancaman dalam mendirikan usaha, antara lain:
- Mulai banyak bermunculan bisnis yang sama
- Harga pesaing yang lebih menawarkan harga lebih murah
- Harga bahan yang semakin mahal
- Tren yang berubah seiring berjalannya waktu
Salah satu faktor penting keberhasilan para pengusaha adalah mampu melihat dan menemukan peluang bisnis. Memang, tidak mudah menjalankan bisnis yang baru dirintis.
Namun, dengan strategi yang tepat, akan menjadikan bisnis semakin maju dan bertahan lama.
Cara Melihat Peluang Bisnis
Berikut 16 cara melihat peluang usaha di sekitar kita yang dapat Anda terapkan untuk menemukan peluang bisnis baru.
1. Melihat dari diri sendiri
Tips mencari peluang usaha yang pertama adalah melihat dari diri sendiri, karena kita bisa mulai dengan hobi yang kita miliki.
Setiap individu memiliki potensi yang berbeda. Jika bisa menyadari potensi yang ada pada diri sendiri, kita bisa menemukan peluang bisnis yang sesuai dengan keinginan pribadi.
Yakinlah bahwa Anda dapat memulai bisnis dengan potensi yang Anda miliki. Coba ingat-ingat, mungkin dulu Anda memiliki keinginan untuk membuka usaha sendiri.
Oleh sebab itu, sangat penting untuk terus menggali potensi diri sendiri agar menemukan cara mencari peluang bisnis baru yang menjanjikan.
2. Melihat dari sekitar tempat tinggal Anda
Mungkin Anda bisa mencoba cara mencari peluang bisnis yang bisa dikembangkan di sekitar tempat tinggal Anda. Anda dapat melihat sendiri mengenai apa yang diminati oleh masyarakat sekitar.
Hal-hal berikut ini bisa dilakukan untuk menemukan peluang bisnis di sekitar tempat tinggal Anda.
2.1. Bertemu langsung dengan banyak orang
Cara sederhana seperti ini perlu dilakukan karena memang efektif untuk mengetahui langsung yang diinginkan orang. Anda perlu bertemu dengan orang-orang dengan latar belakang dan profesi yang berbeda.
Saling berbincang tentang hal-hal yang menjadi masalah kebutuhan sehari-hari. Dengan begitu akan menginspirasi Anda untuk menemukan peluang bisnis yang baru.
Sebagai contoh, tetangga saya melihat peluang bisnis dari banyaknya teman-teman pemuda yang suka nongkrong di kafe karena mempunyai layanan free WiFi.
Namun para orang tua mengeluhkan jarak kafe tersebut yang jauh, sehingga khawatir dengan anak mereka yang sering pulang malam.
Kemudian muncul ide mendirikan warung kopi sederhana di depan rumah dan memasang WiFi agar teman-temannya bisa menikmati kopi tanpa membuat orang tua mereka khawatir.
Jika anda ingin tahu bagaimana cara memasang Wi-Fi silahkan baca artikel saya ini: Bisnis Wifi
2.2. Memperhatikan cara pengusaha lain menemukan bisnisnya
Dengan mengetahui cerita pengusaha lain menjalankan bisnisnya, bisa memotivasi dan menambah wawasan.
Anda perlu menganalisa kelebihan dan kelemahan yang dimiliki pengusaha lain sehingga menjadi pengetahuan dalam mendirikan usaha sendiri nantinya.
Anda juga bisa mengembangkan dan mengolah kembali ide bisnis yang telah ada menjadi ide bisnis baru.
2.3. Survei lapangan
Dengan survei lapangan, usaha apa yang telah banyak ada dan usaha apa yang belum banyak ada di lingkungan sekitar tempat tinggal Anda.
Kemudian catatlah kelebihan maupun kekurangan dari masing-masing usaha tersebut. Dengan begitu kita bisa memutuskan usaha apa yang bisa kita rintis yang sekiranya banyak diminati masyarakat sekitar.
Contohnya, di dekat tempat tinggal Anda ada warung makan lesehan. Namun warung makan lesehan nya tidak begitu laku.
Mungkin disebabkan karena warung makan kesehatan tersebut menu makanannya kurang bervariasi, tempatnya yang sempit, dan harganya yang sedikit mahal.
Dengan memperhatikan kelemahan tersebut, Anda bisa membuka warung makan lesehan di tempat yang lebih luas dan nyaman dengan harga yang lebih ramah di kantong serta menyediakan lebih banyak macam menu makanan.
3. Melihat peluang bisnis dari masalah kehidupan pribadi
Dalam kehidupan sehari-hari, kita kerap dihadapkan dengan masalah yang bisa terjadi secara terus menerus jika tidak segera dicari solusinya.
Kehidupan pribadi Anda mungkin saja merupakan inspirasi terbaik, jika mengerti cara menemukan potensi tersebut.
Di saat Anda mendapatkan solusi dalam menyelesaikan masalah, ketika itulah Anda bisa menjadikannya ide untuk memulai bisnis.
Misalnya, jika Anda memiliki masalah bingung menentukan daftar makanan apa yang akan dibuat di hari-hari berikutnya. Maka jadilah inspirasi untuk membuat aplikasi yang berisi jadwal dan daftar menu masakan sehari-hari.
4. Melihat keinginan masyarakat sekitar
Masyarakat dengan keberagamannya tentu memiliki kebutuhan yang berbeda. Dengan melihat mata pencaharian, kebiasaan maupun kehidupan sehari-hari masyarakat, kita juga bisa menemukan cara melihat peluang pasar.
Misalkan di desa yang mayoritas petani, kita bisa menyediakan pupuk maupun bibit tanaman. Daerah yang berdiri banyak kampus, kita bisa mendirikan bisnis persewaan kamar, warung makan, dan sebagainya.
5. Selalu update wawasan terbaru yang sedang trend
Kita sebaiknya selalu mengembangkan pengetahuan tentang apa yang sedang trending saat ini. Informasinya dapat kita cari melalui :
- media massa
- media sosial
- internet
- memperhatikan apa yang sedang digemari masyarakat saat ini
- melakukan survei lapangan usaha apa yang sudah banyak dijalankan maupun yang belum ada di lingkungan
Cara ini dinilai tepat sebagai cara mencari peluang usaha bagi pemula untuk melihat dan menemukan peluang usaha apa yang akan dirintis.
Buatlah usaha dengan keunikan yang berbeda agar dapat bersaing dengan bisnis orang lain. Semakin kreatif usaha yang dibuat, maka akan makin diinginkan konsumen serta meninggalkan kesan agar terus mendatangi usaha Anda.
6. Memboyong usaha dari daerah lain
Jika Anda belum menemukan potensi yang cocok dengan lingkungan sekitarmu, maka cobalah untuk mencari referensi dari daerah tetangga sebagai bahan pertimbangan mendirikan usaha.
Pastikan usaha tersebut belum ada atau masih sedikit di daerahmu. Dengan menambahkan kreatifitas maupun ciri khas, mungkin usaha yang Anda ciptakan akan mudah diterima masyarakat.
Anda bisa menerapkan keunikan sendiri dalam berbagai hal, antara lain materi promosi yang menarik. Seperti, memberikan diskon ataupun memberikan layanan free WiFi.
7. Memulai dari Hobi
Seperti yang telah disebut pada poin pertama, terkadang peluang bisnis muncul dari diri sendiri. Salah satunya adalah dari hobi yang kita gemari.
Memulai bisnis dari hobi tentunya merupakan hal yang menyenangkan karena kita akan melakukannya dengan sepenuh hati.
Hobi yang dijalankan dengan tekun bisa menjadi peluang usaha dan menghasilkan keuntungan.
Namun kita juga harus mempertimbangkan apakah hobi kita sesuai dengan kebutuhan yang dicari masyarakat. Misalnya Anda hobi membuat sangkar burung.
Cobalah untuk memulai bisnis usaha menjual sangkar burung dengan menitipkannya ke toko burung maupun menawarkan ke tetangga dan teman. Mungkin saja ada yang tertarik untuk membeli.
8. Bekerja sama dengan mitra bisnis
Jika Anda ingin merintis usaha namun bingung karena terhambat modal maupun tempat usaha, maka bermitralah dengan pengusaha lain.
Bekerjasamalah dengan pengusaha-pengusaha yang sudah berkembang. Kita bisa bermitra dengan membagi keuntungan sesuai dengan kesepakatan bersama.
Pilihlah tempat atau toko yang sekiranya ramai diminati konsumen, sehingga peluang untuk mendapatkan keuntungan lebih besar.
Misalnya, Anda bisa menitipkan barang jualan ke toko-toko. Atau juga bisa dengan jualan online sistem dropship yang dapat dilakukan tanpa modal.
9. Segera realisasikan ide bisnis usaha Anda dari kecil-kecilan
Seringkali kita muncul ide untuk mendirikan usaha sendiri. Namun ide itu terkendala oleh berbagai pertimbangan yang ada dalam pikiran.
Kalau sudah begitu muncul keraguan yang pada akhirnya menghambat langkah kita untuk mencoba merealisasikan ide tersebut. Karena itu, kita harus segera membuat langkah pertama meskipun dengan modal seadanya.
Dengan begini, seandainya usaha yang dirikan tidak berjalan baik Anda tidak akan mengalami kerugian yang berarti. Setelahnya Anda tetap bisa langsung memikirkan untuk mencoba bisnis baru lagi.
10. Menciptakan bisnis yang baru dan berbeda dari lainnya
Sebaiknya cobalah menemukan ide bisnis yang benar-benar baru dan belum banyak dilakukan. Jangan sampai kita mendirikan usaha dengan meniru bisnis orang lain.
Menciptakan usaha yang kreatif dan sesuai dengan keinginan masyarakat akan memberikan kesuksesan dan keuntungan yang besar.
Kita harus menciptakan produk yang dapat memuaskan konsumen dengan menganalisa kelemahan dan keunggulan produk tersebut.
Pertimbangkan pula hal-hal berikut ini agar produk yang kita ciptakan dapat menghasilkan keuntungan yang tepat.
- Apakah bisnis yang baru kita dirikan dapat terus meningkatkan minat konsumen sehingga layak dijalankan dalam waktu yang lama
- Menghasilkan produk yang dapat dinikmati dengan harga yang menjangkau semua lapisan masyarakat
- Menggunakan analisis SWOT untuk mengembangkan produk
11. Menciptakan usaha baru dari keahlian diri sendiri
Tanpa harus mengeluarkan modal yang besar, mulailah bisnis yang dibutuhkan di lingkungan sekitarmu. Pilihlah bisnis baru sesuai dengan keahlian Anda.
Karena keahlian Anda belum tentu dimiliki oleh orang lain. Bisnis yang berbeda dan belum ada adalah cara bisnis yang bisa dijalankan secara konsisten dalam waktu yang lama dengan keuntungan yang tepat.
Cobalah menggunakan keahlian Anda untuk mendirikan usaha baru. Jangan biarkan keahlian Anda hanya digunakan untuk bekerja pada orang lain.
Misalnya, Anda ahli dalam bidang menjahit. Anda bisa membuka usaha jahit di rumah, dimulai dengan menawarkannya pada tetangga maupun saudara.
12. Mengunjungi acara-acara kreatif
Selain sebagai hiburan, mengunjungi acara kreatif juga dapat memunculkan ide untuk berbisnis. Kita bisa berkenalan dengan orang-orang pebisnis untuk memperluas jaringan. Inspirasi bisa saja tercipta dari acara yang sedang berlangsung tersebut.
13. Membaca buku
Saat ini banyak orang yang malas membaca buku, karena banyak media lain yang lebih menarik. Padahal ada banyak informasi di dalam buku yang belum tentu ada di media lain.
Hal ini karena media lain biasanya menawarkan kemudahan dalam mencerna dan memahami informasi yang disampaikan.
Luangkanlah waktu ke toko buku untuk sekedar membaca beberapa buku maupun majalah bisnis. Siapa tahu setelah membaca buku Anda akan mendapatkan inspirasi bisnis.
Berikut ini keuntungan dari membaca buku yang tidak bisa Anda dapatkan dari media lain.
- Mempertajam kemampuan dalam menganalisis
- Memperdalam konsentrasi
- Melatih dalam penulis dan secara tidak sadar mengajarkan tentang gaya bahasa
- Dapat merelaksasi pikiran sehingga mampu mencerna ilmu atau pengetahuan yang dapat memunculkan ide-ide kreatif
- Meningkatkan kemampuan otak
- Menghilangkan stres
- Memperkaya wawasan
- Menambah kosakata
14. Bergabung dengan komunitas
Keahlian komunikasi sangat diperlukan dalam menjalankan bisnis agar bisnis yang kita jalani terus berkembang dan lebih dikenal masyarakat luas.
Untuk itu, kita bisa memanfaatkan komunitas bisnis untuk membangun rasa percaya diri dan keyakinan terhadap usaha yang kita jalankan.
Bergabunglah dengan komunitas yang berkaitan dengan minat usaha Anda. Selain bisa sharing pengetahuan, juga bisa meningkatkan informasi dan keterampilan.
Tidak mustahil Anda bisa melihat peluang bisnis baru. Berikut ini manfaat yang bisa didapatkan dari bergabung dengan komunitas bisnis.
- Membantu memperkenalkan bisnis
- Mendapatkan informasi tentang solusi bisnis
- Saling memberikan motivasi
15. Membaca berita
Hal terakhir yang bisa Anda lakukan untuk melihat peluang bisnis adalah dengan mengikuti berita setiap hari.
Sempatkanlah sedikit waktu untuk membaca berita terbaru agar dapat mengikuti tren dalam dunia bisnis. Berita dapat bersumber dari internet, televisi, koran, maupun media lainnya.
Kebiasaan membaca seorang pengusaha bisa menentukan kesuksesannya karena ia sedang mengumpulkan data terbaru yang akurat untuk riset kebijakannya.
Dengan membaca berita kamu juga bisa mengetahui potensi pasar yang dapat memunculkan ide menciptakan peluang bisnis.
Misalnya saja akhir-akhir ini tengah tren berita pandemi Covid-19. Kita bisa menciptakan usaha botol penyimpanan hand sanitizer yang dapat dipasarkan melalui internet.
16. Cara Melihat Peluang Bisnis Paling Jitu
Ada 9 cara lagi untuk mencari ide bisnis, anda bisa membacanya di artikel kami berikut ini: Cara Mencari ide Bisnis.
Setelah mengetahui cara melihat peluang bisnis, kita juga perlu mengetahui cara melihat peluang pasar. Karena keberhasilan bisnis sangat ditentukan oleh kepuasan konsumen.
Bila tingkat kepuasan konsumen tinggi, maka produk Anda akan mudah terjual. Sebaliknya, jika tingkat kepuasan konsumen rendah, maka bisnis Anda tidak akan berjalan baik. Karena itu, Anda harus melakukan survei mengenai tingkat kepuasan konsumen.
Agar bisnis Anda dapat berkembang, berikut cara melihat peluang pasar saat akan memulai usaha.
- Mencari tahu kebutuhan masyarakat
- Mencari tahu dan menentukan produk sesuai latar belakang masyarakat
- Melakukan analisis pada permintaan pasar yang belum terpenuhi
- Melakukan analisis pada penawaran
- Mencari waktu yang tepat untuk meluncurkan produk
Demikianlah cara melihat peluang bisnis yang dapat diterapkan untuk memulai usaha baru Anda.
Dengan keyakinan kemampuan yang kita miliki, asalkan cermat dalam melihat peluang pasar, pasti usaha kita dapat berkembang.
Lalu tunggu apalagi, jangan pernah takut untuk memulai usaha. Ayo mulai menciptakan bisnis baru yang sesuai dengan keinginan Anda.
Pingback: 20 Ciri-Ciri Peluang Usaha Yang Baik dan Potensial
Pingback: 10 Cara Mengidentifikasi Peluang Usaha Saat Memulai Suatu Usaha